Langsung ke konten utama

Resensi Remuk Redam, Sebuah Novel Romance Kontemporer Karya Christian Simamora


Blurb:

Jatuh cinta itu gampang.

Kau bahkan tak perlu alasan untuk merasakannya di dalam dirimu.

Menghangatkan jantungmu. Membuatmu tersipu.

Sedangkan mencintai, itu perkara yang lain lagi.
Kau dituntut untuk beradaptasi dan memahami. Berkorban dan mengampuni.
Dan setelah semuanya dilakukan pun, belum tentu juga cintamu akan berbuah baik.
Seringnya, kau kembali sendirian dan merasa jauh lebih buruk daripada sebelumnya.

Jadi, pesanku: jatuh cintalah... tapi jangan kau sampai mencintainya.
Kau mungkin jauh lebih bahagia.


Data Novel
Judul: Remuk Redam
Penulis: Christian Simamora
Penerbit: Roro Raya Sejahtera
Tebal: 378 Halaman
Terbit: April 2018
Genre: Romantis Kontemporer
Harga: Hampir 100 ribu :(

Christian Simamora adalah penulis yang buku-bukunya pengen saya baca banget dari dulu. Tetapi, nyari bukunya emang susah ya. Di toko buku emang banyak, tetapi saya pengen banget baca buku-bukunya yang lama. Frustrasi karena gak dapet-dapet, maka saya berpindah haluan memburu yang terbaru dulu deh gak papa.

Jadi saya menjatuhkan pilihan pada buku Remuk Redam yang bukan bagian dari seri #JBOYFRIENDS. Gak papa sih, toh ini juga ceritanya hot. Nggak sampe hot banget sih, cuma ya memang ada hot-hotnya, tetapi ya tentu aja fokus saya bukan hal itu saat membaca ini. Saya berusaha mendalami semua aspek novelnya. Saya pernah sih sebenarnya baca sekilas buku Crismor yang judulnya apa ya kalo gak salah AYCE, duh bahasanya sungguh bikin saya nganga. Untunglah buku ini enggak sampai segitunya.

Back to review, cerita di novel ini mengisahkan kehidupan Oli yang hampir hancur. Sebenarnya enggak sedramatasi itu juga. Jadi, Oli ini punya toko atau butik ya lupa hehe... Nah, usahanya itu diambang kebangkrutan. Temen deket Oli lalu menyarankan Oli buat ngedeketin selebgram yang lagi hits biar usahanya dapet promosi terselubung gitu. Agak licik ya, tetapi begitulah ceritanya. Sampai pada akhirnya Oli melakukan aksi pendekatan, eh malah ia seperti ditakdirkan buat mendapatkan yang lainnya yaitu si karib selebgram hits itu, dia adalah Luc yang mana seorang rocker yang bandnya lagi naik daun. Lambat laun dari benci jadi cinta, dari saling gontok-gontokkan jadi saling cium-ciuman, dan ya gitu deh...

Terus bagaimana dengan konfliknya? Jujur, konfliknya seperti Chrismor sengaja tabur di sepanjang cerita karena memang hubungan mereka juga sebernarnya penuh kebohongan. Saya tidak bisa mengatakan kebohongan macam apa itu, tetapi saya suka aja bagaimana pada akhirnya konflik itu meletuskan klimaks di cerita ini yang sebenarnya enggak heboh-heboh amat, tetapi lumayan lah menurut standar saya.

Karakter-karakternya kuat dan gejolak cerita yang Chrismor tulis juga lumayan rapi. Semua itu dibalut dengan gaya penceritaan yang aduhai advance banget, ditambah tetek bengek fashion dan nuansa rock yang hwaaatttt banget, saya jadi gak berhenti untuk sekadar menjeda baca novel ini. Pokoknya seru banget, ditambah humor Chrismor emang kualitas terjamin banget ya. Novel ini jadi enggak mengecewakan menurut saya sih.

Ada beberapa hal yang membuat saya terkesima saat membaca novel ini. Pertama, seperti yang telah saya tahu dari beberapa review, Chrismor kalau bikin novel total banget ya, dalam novel ini dunia fashionnya tergali sekali. Entah tuh gimana Chrismor risetnya, pokoknya jempolan banget deh. Kedua, Chrismor seperti penuh ide ya ngolah novel romance yang sepertinya semua ide udah digali, di novel ini ia kayak berhasil gitu bereksperimen dengan banyak plot yang tak terduga. Ketiga adalah aura chemistry kedua karakter utamanya yang kuat banget. Jadi ngiri deh sama Chrismor bisa menuliskan itu semua dengan bagus bangetttt, pokoknya mantul banget tuh.

Pokoknya kalian harus banget baca novel ini. Dijamin deh gak bakal kecewa. Ceritanya bagus, storytellingnya nagih, dan karakter-karakternya bikin buku ini hidup. Buruan diburu di tokbuk!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ulasan Sex/Life Season 1 (Review Sex/Life, Series Barat Bertema Dewasa)

 

Ulasan Novel Sang Keris (Panji Sukma)

JUDUL: SANG KERIS PENULIS: PANJI SUKMA PENERBIT: GRAMEDIA PUSTAKA UTAMA TEBAL: 110 HALAMAN TERBIT: CETAKAN PERTAMA, FEBRUARI 2020 PENYUNTING: TEGUH AFANDI PENATA LETAK: FITRI YUNIAR SAMPUL: ANTARES HASAN BASRI HARGA: RP65.000 Blurb Kejayaan hanya bisa diraih dengan ilmu, perang, dan laku batin. Sedangkan kematian adalah jalan yang harus ditempuh dengan terhormat. Matilah dengan keris tertancap di dadamu sebagai seorang ksatria, bukan mati dengan tombak tertancap di punggungmu karena lari dari medan laga. Peradaban telah banyak berkisah tentang kekuasaan. Kekuasaan melahirkan para manusia pinilih, dan manusia pinilih selalu menggenggam sebuah pusaka. Inilah novel pemenang kedua sayembara menulis paling prestisius. Cerita sebuah keris sekaligus rentetan sejarah sebuah bangsa. Sebuah keris yang merekam jejak masa lampau, saksi atas banyak peristiwa penting, dan sebuah ramalan akan Indonesia di masa depan. *** “Novel beralur non-linier ini memecah dirinya dalam banyak bab panja

Resensi Sumur Karya Eka Kurniawan (Sebuah Review Singkat)